Awas Pakistan Bisa Jadi Kekuatan Nuklir Terbesar Ke-5 Dunia
BINTANGNEWS.com – Pakistan
terus meningkatkan jumlah hulu ledak nuklirnya. Rival India ini diprediksi akan
memiliki 220 hingga 250 hulu ledak nuklir pada tahun 2025, yang akan
menjadikannya sebagai kekuatan nuklir terbesar kelima di dunia.
"Kami memperkirakan bahwa
persediaan negara itu bisa lebih realistis tumbuh menjadi 220-250 hulu ledak
pada tahun 2025, jika tren saat ini berlanjut. Jika itu terjadi, itu akan
membuat Pakistan menjadi negara senjata nuklir terbesar kelima di dunia,"
kata Hans M Kristensen, Robert S Norris dan Julia Diamond dalam laporan
berjudul "Pakistani Nuclear Forces 2018".
Kristensen, penulis utama laporan,
adalah direktur Proyek Informasi Nuklir Federasi Ilmuwan Amerika (FAS) di
Washington, DC,” demikian Sindonews.(bin)
Ikuti
Terus Sumber Informasi Dunia di Twitter @Bintangnews.Com